Senin, 07 Juli 2014

Bangunan Pizza Hut Atrium Senen Jakarta Pusat

Bangunan yang berlokasi di kawasan Atrium Senen ini konon merupakan kediaman seorang Kapitan Tionghoa pada abad ke-19 bernama Kapitan Wang Seng. Pada masa itu sampai dengan tahun 1970-an, jalan di sekitar situ terkenal dengan nama Gang Wang Seng. Disitu pula, masyarakat Tionghoa bermukim dan beraktivitas. Sayangnya sejarah kawasan tersebut tinggal kenangan, karena pada tahun 1970-an, pemerintahan orde baru menggusur pemukiman di kawasan tersebut dan menggantikannya dengan mal yang dikenal dengan nama Atrium Senen. Hanya tinggal bangunan ini yang tersisa dan disewa oleh pihak Pizza Hut sebagai salah satu restorannya. Sebelumnya bangunan ini ditempati oleh PT Jaya Gas.

Foto : Diyah Wara, 2013

Tidak ada komentar:

Posting Komentar